Search

FeedBurner FeedCount

Senin, 21 Mei 2012

Berjalan Kaki Sebagai Obat Stres


"Berjalan memiliki keuntungan yang mudah dilakukan oleh kebanyakan orang karena tidak mengeluarkan biaya sama sakali dan relatif mudah untuk diterapkan dalam kegiatan hidup sehari-hari," ungkap Prof Adrian Taylor dari University of Exeter.

Ya, sebuah alternatif penyembuhan yang murah meriah. Berjalan kaki tidak memerlukan biaya. Sebuah keuntungan yang dimiliki oleh semua orang. Berjalan  kaki memiliki  efek yang sama seperti  ketika seseorang melakukan latihan olahraga yang enerjik. Sehingga berjalan kaki bisa dikatakan sebagai obat stress.

Tidak bisa dipungkiri olahraga melakukan olahraga rutin terutama yang dilakukan secara aktif dan enerjik terbukti dapat membantu pasien dalam mengurangi gejala depresi. Namun, bagaimana cara olahraga dapat mengobati stress belum diketahui secara pasti. Mungkin olahraga bisa menjadi pengalih perhatian dari perasaan cemas atau khawatir, memberikan rasa kontrol dan melepaskan hormon yang memberikan rasa ketenangan.

Diperlukan penelitian yang lebih lanjut untuk itu. Sehingga akan diketahui bagaimana manfaat dari berjalan kaki. Karena masih banyak pertanyaan tentang berapa lama harus berjalan, seberapa cepat dan apakah berjalan harus dilakukan dalam ruangan atau di luar ruangan.

Jika sekarang  Anda sedang stres, tak ada salahnya mencoba solusi murah meriah yang satu ini. Berjalan kakilah secara rutin di pagi hari sambil sambil menghirup udara segar!

Sekadar berbagi,
Semoga bermanfaat :D

0 komentar:

Posting Komentar

Bahasa Lain

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More